Lampung,- BeritaNatural.Net
Dalam rangka merayakan Hari Raya Idul Adha Desa Negara Batin II, Kecamatan Sungkai Utara, Kabupaten Lampung Utara Laksana sholat Idul Adha berjamaah dan penyembelihan hewan kurban di Masjid Sunan Kalijaga, Jum’at (31/07/2020).
Idul Adha adalah salah satu hari raya Islam. Pada hari ini diperingati peristiwa kurban, yaitu ketika Nabi Ibrahim, yang bersedia untuk mengorbankan putranya Ismail untuk ALLAH, kemudian sembelihan itu digantikan oleh ALLAH SWT dengan domba.

Dalam kesempatan tersebut terlihat ratusan jamaah dengan menggunakan Protokol Kesehatan mengikuti sholat berjamaah, hasil pantauan pewarta BeritaNatural.Net susunan pelaksanaan Sholat Idhul Adha kali ini, Bejo Mustofa sebagai Bilal, Hi. Hadroi sebagai Imam dan Ustad Muslim sebagai Khotib.
Bejo Mustofa menyampaikan bahwa setelah melaksanakan shalat Idul Adha, pihaknya meminta kepada sejumlah panitia kurban untuk melakukan pemotongan hewan kurban.
“Karena hari ini hari Jum’at, untuk menghemat waktu kami minta kepada para panitia yang telah ditetapkan untuk secepatnya kembali lagi ke Masjid, karena pemotongan hewan kurban akan kita lakukan di lokasi Masjid Sunan Kalijaga ini, semoga Niat Shohibul Qurban ( orang yang melakukan ibadah kurban ) dapat diterima oleh ALLAH SWT,” ucap Bejo Mustofa. (Sy)