Lampung,- (BN.Net) Gelora Tanam 10 juta pohon di gelar secara serentak pada 28 November 2021 di seluruh tanah air di berbagai pengurus partai Gelora se Indonesia. Di Lampung diselenggarakan di Sumber Agung Kec.Kemiling Bandar Lampung. Pada kegiatan ini dihadiri oleh seluruh pengurus dan pimpinan DPW, Pimpinan/Perwakilan pengurus DPD, Warga masyarakat/tokoh masyarakat, NGO dan seluruh kader Partai Gelora Lampung yang hadir.
Kegiatan penanaman pohon dibuka oleh ketua DPW Gelora Lanpung (Samsani Sudrajat) dan dilanjutkan dengan Penyerahan secara simbolis kepada pimpinan Pengurus DPW dan DPD serta perwakilan warga dan NGO yang hadir.
Samsani menyampaikan kegiatan ini menjadi titik awal dalam mengkampanyekan dan mengajak seluruh kader di Lampung dan masyarakat pada umumnya untuk membantu meminimalisir krisis alam dan perubahan iklim yang ada saat ini dengan menanam pohon. “Semua yang kita lakukan saat ini ialah bagian langkah kecil yang bisa kita lakukan di Partai Gelora saat ini, namun gerakan ini jangan sampai putus dan menjadi budaya baru bagi kita sebagai masyarakat untuk terus mengkapanyekan dan turut andil dalam budaya pelestarian alam lingkungan bisa dengan 1 orang 1 pohon setiap tahunnya”, jika kesadaran ini terbangun ini menjadi sumbangsih kita sebagai warga Lampung dan Indonesia untuk menyelamatkan bumi dari krisis alam dan perubahan iklim yang terjadi saat ini”, lanjut samsani.
Dalam acara tersebut pula jajaran pengurus Partai Gelora Provinsi Lampung membagikan bibit bibit pohon kepada warga sekitar, puluhan macam bibit pohon dan buah buahan juga di serahkan kepada seluruh pengurus Daerah yamg akan melanjutkan program “Gelora tanam 10 jita pohon” di daerahnya masing masing. (*)